JAKARTA - Nugroho Brury Laksono, salah satu korban luka kecelakaan Tol Jagorawi KM 8+200 yang melibatkan AQJ, mengalami patah tulang dan luka di bagian wajah. Kini, dia sudah memasuki masa penyembuhan.
"Kaki saya masih pakai tongkat. Semuanya rata-rata pakai tongkat semua, karena banyak yang patah tulang," kata Nugroho saat ditemui di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (16/10/2013).
Tidak hanya itu, kelenjar air mata Nugroho hancur akibat serpihan kaca depan Grand Max. Akibatnya, mata sebelah kiri Nugroho buram, dan terancam cacat seumur hidup.
"Di bagian mata yang parah, mata yang kiri agak buram, sama kelenjar air mata saya sudah hancur. Air mata suka netes sendiri," jelas dia.
Luka tersebut sangat berpengaruh dengan pekerjaannya. Maklum saja, sebagai seorang sopir, Nugroho sangat membutuhkan kaki sehat dan pengelihatan yang baik. Saat ini, pria 35 tahun tersebut cuti hingga waktu yang belum ditentukan.
"Pekerjaan lagi cuti untuk masa penyembuhan," ungkapnya.
Mendapat biaya pengobatan dari Ahmad Dhani, dia pun rajin menjalani medical check up agar seluruh lukanya sembuh. Nugroho pun memfokuskan bagian mata.
"Untuk sembuh total, kemungkinan saya pribadi untuk tulang masih bisa, dan untuk mata masih terus check up," tandasnya.
(nsa)