JAKARTA- Vokalis Gigi, Armand Maulana sangat optimis dengan tim nasional sepakbola Indonesia mampu mengalahkan timnas Malaysia di ajang Sea Games, nanti malam.
Hal itu, dia ungkapkan karena tiga pertandingan sebelumnya, timnas Indonesia dapat mengalahkan lawan-lawannya. Suami Dewi Gita itu yakin timnas dapat melumat Malaysia dengan skor 2-1.
"Bisalah (menang), bisa. Kalau gue lihat tim U-23 ini, dari tiga pertandingan sebelumnya sudah asyik sih. Sudah ada kekompakan dan asyik gitu. Kalau gue lihat latihannya di televisi juga sudah oke. Jadi gue yakin bisa lah. Kalau skornya bisa gede oke, tapi 2-1 juga cukuplah," kata Armand, saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (17/11/2011).
Masih kata Armand, meski timnas sudah mengantongi nilai sempurna dan menjadi juara grup namun, melawan Malaysia merupakan pertarungan harga diri sehingga timnas Indonesia harus menang.
"Sebenarnya kan sudah juara grup. Tapi lebih asyik lagi kalau bisa sempurna, bisa menang lagi. Biar bisa lebih senang lagi, ada kebanggaan. Gue sih pengennya menang," tukasnya.
Meski hanya ingin menonton dari rumah, pelantun lagu Nirwana itu berharap tim Garuda Muda dapat memberikan hasil yang positif malam nanti.
"(Titus) Bonai kemarin keren, (Patrich) Wanggai juga. Kemarin Okto (Oktovianus Maniani) lawan Thailand kurang fit kayaknya. Tapi mudah-mudahan sore nanti mainnya oke lagi," harapnya.
(rik)