Tertular Ashanty, Anang Doyan Nyalon

Egie Gusman, Jurnalis
Selasa 15 November 2011 15:13 WIB
Anang H & Ashanty (Foto:Lutfiah/okezone)
Share :

JAKARTA - Sejak berpacaran dengan Ashanty, penyanyi dan pencipta lagu Anang Hermansyah memiliki hobi baru. Yaitu pergi ke salon dan belanja.
 
"Dia (Anang) dulu bilangnya suka ke perpustakaan kalau ke luar negeri. sekarang hobi dia yang baru suka nyalon, dan belanja.  Tapi dia enggak mau lulur, cuma inginnya creambath, dan facial," terang Ashanty saat dijumpai di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (15/11/2011).
 
Menurut Anang, hobi barunya itu tertular Ashanty yang rajin merawat tubuh ke salon kecantikan. Dia pun tidak masalah bila pria ikut merawat tubuh.
 
"Memang nyalon haram ya? Merawat tubuh itu kan baik ya. Karena melihat Ashanty bagus. Ashanty cantik kan karena merawat tubuh," ungkap Anang.
 
Jika Anang mengklaim gara-gara Ashanty dia senang dandan, teman duetnya malah menganggap itu sebagai kewajiban penyanyi menjaga penampilan.
 
"Dia berubah bukan karena aku ya, dia tetap dirinya sendiri. Karena dia sekarang nyanyi, kalau jerawatan jadi dia suka facial biar segar. Rambutnya dipotong biar rapi dikit," timpal Ashanty.

(efi)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya