Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Drama Baru Lee Min Ho-Jun Ji Hyun Dijual Mahal di China

Lidya Hidayati , Jurnalis-Senin, 30 Mei 2016 |17:37 WIB
Drama Baru Lee Min Ho-Jun Ji Hyun Dijual Mahal di China
Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun (Foto: Tinmoi)
A
A
A

BEIJING – Awal tahun ini ramai diberitakan bahwa Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun akan comeback ke layar kaca dalam sebuah drama baru. Meski belum dikonfirmasi kepastiannya, namun drama tersebut sudah menarik banyak perhatian.

Seorang wakil dari perusahaan yang memproduksi drama berjudul Legend of the Blue Sea ini mengatakan jika dramanya sudah sangat diminati di China. Sebuah perusahaan di sana bahkan sudah menawarkan USD500 ribu untuk mendapatkan hak tayangnya.

Sayangnya, harga setinggi itu masih belum diterima oleh tim produksi. Mereka memasang harga minimal USD600 ribu. Jika sampai harga ini disepakati, maka Legend of the Blue Sea akan menjadi drama Korea dengan harga penjualan tertinggi.

Harga tersebut sekaligus mengalahkan penjualan drama populer Descendants of the Sun di China. Drama populer yang dibintangi Song Joong Ki itu saat ini masih menjadi pemegang rekor dengan USD270 ribu.

“Setelah menyelesaikan beberapa detail terakhir, pengumuman resminya akan ada minggu ini,” kata perwakilan rumah produksi dikutip dari Soompi.

Jun Ji Hyun dan Lee Min Ho hingga saat ini masih belum memberikan pernyataan apapun terkait keterlibatan mereka di drama tersebut. Namun tim produksi mengklaim kedua bintang papan atas Korea itu telah bertemu dengan penulis skenario Park Ji Eun dan setuju untuk membintangi dramanya.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement