JAKARTA - Pasangan artis Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawati memang kerap tampil mesra dihadapan umum. Baru-baru, Andhika mengunggah foto romantis bersama sang istri di sebuah kafe pada akun Instagram miliknya.
Foto di satu kafe ternyata memiliki makna bagi mereka. Keduanya tengah mengenang pertama kali memutuskan untuk berpacaran.
Ternyata tanggal 22 Mei 2007 merupakan tanggal yang bersejarah untuk Andhika Pratama. Pasalnya, di tanggal tersebut, Andhika mengungkapkan perasaan cintanya untuk Ussy.
"Pada 22.05.07 di tempat ini, di jam 5 sore, di kursi ini, nyatain cinta pertama kali, ditemenin segelas kopi menunggu jawaban yang enggak pasti dari kamu. Nostalgia napak tilas. I love you," tulis Andhika di foto tersebut.