Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Vicky Nitinegoro Langganan Ditilang Polisi

Johan Sompotan , Jurnalis-Jum'at, 01 Juli 2011 |14:12 WIB
Vicky Nitinegoro Langganan Ditilang Polisi
Vicky Nitinegoro (Foto:Johan Sompotan/okezone)
A
A
A

JAKARTA - Bertepatan dengan HUT Bhayangkara ke-65, Vicky Nitinegoro bercerita pengalamannya dengan polisi. Ternyata, dia sering ditilang ketika berkendara di jalan raya.

"Kalau ditilang mah sudah langganan, banyak," ungkap Vicky yang ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (1/7/2011).

Walau kerap ditilang karena melanggar lalu lintas, aktor film The Shaman ini tak menilai polisi jahat. Dia pernah punya pengalaman dibantu polisi ketika kehilangan mobil.

"Enggak semua polisi jahat. Gue pernah ditolong waktu kehilangan mobil. Itu diurusnya enggak lama. Karena biasanya, biasanya ya, katanya ngurusnya lama. Biasanya ada duit lebih cepat kerjanya, tapi yang kemarin pas kehilangan mobil enggak begitu sih," paparnya.

Satu pesan mantan adik ipar Olla Ramlan itu di hari ulang tahun Bhayangkara. Dia ingin polisi lebih jujur dalam bekerja.

"Imbauan gue supaya polisi Lebih tegas dan lebih bisa membantu masyarakat kita. Lebih jujur kerjanya," harapnya.

(ang)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement