Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alasan Denny Sumargo Bersikap Hati-Hati pada Farhat Abbas

Ayu Utami Anggraeni , Jurnalis-Rabu, 13 November 2024 |11:35 WIB
Alasan Denny Sumargo Bersikap Hati-Hati pada Farhat Abbas
Alasan Denny Sumargo Bersikap Hati-Hati pada Farhat Abbas. (Foto: Instagram/@sumargodenny)
A
A
A

JAKARTA - Denny Sumargo mengaku lebih berhati-hati dalam bersikap setelah menikah dan memiliki anak. Kehati-hatian itu ditunjukkannya ketika berseteru dengan pengacara Farhat Abbas.

“Kalau tidak mengingat anak dan istri, kemarin gue bakal datangi dia tanpa wartawan. Kalian tahu kan apa yang akan terjadi kalau tidak ada kalian sebagai saksi?” ujar sang aktor saat ditemui di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Selasa (12/11/2024).

Selain untuk keluarga, Denny Sumargo mengaku, alasannya bersikap hati-hati karena harus memberikan contoh yang baik kepada publik sebagai public figure.

“Saya kan dilihat juga sama anak muda yang mungkin menjadi follower saya. Jadi saya tidak boleh kasih contoh yang tak baik untuk mereka. Itu tanggung jawab sebagai public figure,” tuturnya menambahkan.

Kisruh Denny Sumargo dan Farhat Abbas bermula ketika sang aktor turut mengomentari aksi sang pengacara membela kasus donasi Agus Salim. Namun Farhat tak terima ketika sang aktor berkomentar ‘tae’ dalam unggahannya. 

Denny Sumargo
Denny Sumargo aku bersikap hati-hati pada Farhat Abbas. (Foto: Okezone/Ayu Utami)

Farhat kemudian mengungkapkan, dirinya akan menghajar Denny jika sang aktor masih bersikap kasar kepadanya. Ancaman sang pengacara kemudian ditanggapi suami Olivia Allan itu dengan mendatangi rumah Farhat. 

“Saya kelepasan kemarin. Ya tidak apa-apalah. Sesekali boleh dong kita kelepasan,” kata Denny Sumargo menambahkan.*

(SIS)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement