SEOUL - Byun Baekhyun tampaknya akan segera merilis karya solo dalam waktu dekat. Hal itu dibocorkan personel grup EXO tersebut lewat sebuah foto studio rekaman yang diunggahnya ke Twitter, pada 12 Maret 2020.

Selang 2 menit dari unggahan pertamanya, Baekhyun kembali berkicau. Dia mengaku sedang merekam sesuatu. "Kalian bilang kangen EXO. Jadi, aku mau bilang kalau aku juga kangen sama kalian!" katanya seperti dikutip dari Soompi, Jumat (13/3/2020).
Baekhyun tampaknya enggan membuat penggemar bertanya-tanya tentang proyek apa yang tengah digarapnya. Maka lewat kicauannya, dia memastikan sedang menggarap proyek musik solo terbarunya.

Seperti diketahui, penyanyi sekaligus aktor 27 tahun ini merilis mini album debut solonya yang berjudul 'City Lights' pada 10 Juli 2019. Album yang berisi enam lagu tersebut, menjadikan UN Village sebagai track andalan.

Baca juga: Cerita Baekhyun EXO Jual Nomor HP ke Teman Cewek saat Masih SMA
Meski hanya mini album, namun deretan single dalam album tersebut melibatkan para produser ternama Korea Selatan. Darkchild, Stereotypes, Cha Cha Malone, LDN Noise, Kenzie, DEEZ, Leon, DRESS, dan Colde adalah beberapa di antaranya.*
(SIS)