JAKARTA - Kisah lucu mewarnai kehamilan kedua Yasmine Wildblood. Dia mengaku harus memberikan penjelasan ekstra bagi sang anak, Sherafina Rose karena masih belum terlalu paham.
"Pengertiannya gimana ya, paling ngasih tahu saja sih bahwa sebentar lagi Shera punya dede baby, diperut mami ada baby, gitu," jelas Yasmine Wildblood di kawasan Tendean, Jakarta baru-baru ini.
Baca juga: Serunya Yasmine Wildblood Rayakan Ultah Sang Putri di Hongkong
Pada momen ini lah cerita lucu muncul. Sherafina Rose yang sempat tidak memahami maksud penjelasan sang ibu malah menyamakan calon adiknya dengan boneka.
"Awal-awal dia kan belum (ngerti), jadi kayak 'Shera sudah punya kok baby doll', boneka," kisah Yasmine Wildblood.
Baca juga: Bertemu Kekasih, Gisella Anastasia Titipkan Anak pada Gading Marten
Namun seiring perubahan fisik yang dialami Yasmine akibat kehamilannya, Sherafina Rose perlahan mulai bisa memahami maksud sang ibu. Sikap manis mulai ditunjukkan Sherafina lewat perhatian khusus kepada sang calon adik.
"Sekarang karena perutnya juga lumayan agak nongol dikit, baru dia kayak oh, iya, lihat, sadar gitu. Jadi, sekarang sudah say, good night baby, di kiss perut," tutup Yasmine Wildblood.
(sus)