JAKARTA - Nama Samuel Alexander Pieter alias Young Lex kembali menjadi perhatian publik. Bukan karena prestasinya di bidang musik, namun akibat video mesranya dengan Kathy Indera viral di akun gosip @lambe_turah.
Hanya selang sehari dari konfirmasi Kathy, kini giliran Young Lex yang memberikan klarifikasinya kepada awak media. Lelaki 26 tahun itu mengaku, tak tahu menahu tentang keberadaan video mesra itu.
Namun, dia mengakui bahwa dua orang yang ada di dalam video itu benar dirinya dan Kathy. Video itu, menurut Young Lex, diambil saat dia tengah berada di Malaysia, pada 29 April 2018. “Jadi gue mewakili Indonesia tampil dalam ajang Yo! MTV Raps Experience. Kebetulan, gue ajak Kathy,” ungkap Young Lex saat dijumpai di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (4/5/2018).

Baca juga: Dituduh Rebut Young Lex, Kathy Indera Putus Komunikasi dengan Sahabat
Di Malaysia, jelasnya, dia dan Kathy sekaligus syuting video klip single terbaru Young Lex, Nyeselkan. Dalam video klip itu, Kathy berperan sebagai model video klip Young Lex. “Mungkin ada yang kenal dengan gue di sana, lalu merekam video itu, lalu mengunggahnya. Setelah itu ya naik ke akun gosip. Tapi gue sih enggak masalah (video itu viral), enjoy saja,” tuturnya.
Sebelumnya, ketika diburu awak media Kathy tak menampik kedekatannya dengan Young Lex. Dara yang kerap berpose seksi itu mengaku, rapper kontroversial itu bukanlah orang baru baginya.
“Dia kenal banyak teman-temanku dan memang ada di lingkaran pertemananku. Kemudian dia menawarkan untuk aku menjadi model dalam video klip musik terbarunya. Dari situ, dia minta nomor kontakku dan kita menjadi dekat,” katanya kepada awak media di Jakarta Selatan, Kamis (3/5/2018).
Baca juga: Netizen Geger Video Mesra Mirip Young Lex Tersebar

Dari sekadar hubungan pertemanan dan profesional, keduanya kemudian diketahui menjalin asmara dalam beberapa waktu terakhir. “Iya, bisa dibilang (kami) baru jadian,” papar Kathy Indera.
Namun di awal hubungan itu, Kathy tak memungkiri lekat dengan tudingan miring. Kathy disebut merebut Young Lex dari tangan mantan kekasihnya, Whitney, yang ternyata adalah sahabatnya. "Iya, sudah seminggu kita tidak berkomunikasi. Biasanya kan setiap hari saling bertukar kabar," imbuhnya.
Padahal, menurut Kathy, Young Lex dan Whitney sudah putus sejak Januari 2018."Banyak orang meminta kami untuk baikan. Tapi aku bilang, 'Tak perlu diminta kita pasti baikan nanti. Namanya sahabat kan pasti ada berantemnya'."
(SIS)