JAKARTA - Ujian ibadah haji yang dihadapi Narji “Cagur” selaku selebritis rupanya sangat menjengkelkan. Pasalnya, kesabaran dan kekhusyukannya jadi hal utama yang paling diuji ketika menjalankan Rukun Islam ke-5 tersebut.
(Baca juga: Narji Cagur Menyesal Tak Berada Disisi Ayahnya saat Meninggal)
(Baca juga: Penyebab Meninggalnya Ayahanda Narji )
Menurut paparan Narji dalam tayangan Go Spot RCTI, Jumat (15/9/2017), gangguan justru berasal dari sesama calon haji yang menyadari keberadaannya. Beberapa yang juga penggemar Narji rupanya justru mengganggunya ketika tengah beribadah, bukannya beribadah bersama terlebih dahulu. Salah satunya bahkan terjadi ketika ia tengah salat.
“Lagi khusyuk banget itu, lagi salat kadang-kadang main tepok aja. “Bang, Bang, foto dong Bang”, padahal kita lagi salat gitu kan,” papar Narji.
"Itulah, ngelatih kesabaran dan mungkin itu cobaan dan ibadahnya kita,” lanjutnya.
Beruntung, Narji berhasil menunaikan ibadah haji dengan lancar hingga kembali ke Tanah Air pada Kamis 14 September 2017 malam. Ia pun sempat membeli oleh-oleh untuk kedua anaknya, Sena dan Nail, yang berupa kemeja Arab berwarna hitam-emas dan sorban. Oleh-oleh itu langsung dibuka ketika Narji dan istrinya, Widiyanti, tiba di Bandara Soekarno-Hatta.
Namun, kejutan tidak hanya berasal dari pasangan yang menikah pada 2008 itu. Kembalinya Narji ke Indonesia berbarengan dengan ulang tahun ke-31 Widiyanti, sehingga keluarga besar Narji turut hadir dan memberikan Widiyanti hadiah berupa kue ulang tahun dan nyanyian selamat yang membuat Narji jadi pusat perhatian di bandara.
(Baca juga: Album Kelima, Club Eighties Tetap Di Jalur 80-an)
(Baca juga: Club Eighties Yakin Tak Senasib dengan Jikustik)
Karena telah berhasil naik haji, maka doa yang ingin disampaikan Narji dan Widiyanti dapat dikatakan sudah terwujud. Apalagi, ibadah itu menepati target Narji untuk naik haji di usia 40 tahun. Jika ada lagi tujuan yang ingin mereka capai, itu adalah mewujudkan keinginan Nail yang ingin memiliki adik perempuan. Berhubung Nail sudah berusia 5 tahun, Widiyanti mengungkap akan segera memulai program kehamilan.
“Selamat ulang tahun juga. Pas banget nih dia (Widiyanti) pas pulang hari ulang tahunnya, dan sesuai target, umur 40 saya, saya pengen ibadah haji dan terlaksana di umur 40 saya berangkat haji,” ucap Narji.
“Iya, udah rencana sih. Nail kan udah 5 tahun, jadi insyaallah program anak,” tutur Widiyanti.
(edi)