Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Putra Sulung Tika Ramlan Senang Punya Adik Perempuan

Adiyoga Priambodo , Jurnalis-Senin, 10 April 2017 |21:40 WIB
Putra Sulung Tika Ramlan Senang Punya Adik Perempuan
Tika T2 (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Putra sulung Tika Ramlan, Arkana Uno Raharso benar-benar menyambut baik kehadiran sang adik. Hal tersebut disampaikan Tika dalam sesi jumpa pers yang berlangsung di RS Brawijaya, Jakarta Selatan (10/4/2017).

"Anak pertama happy banget dibandingin adik yang kedua, karena mungkin yang kedua sama-sama cowok. Jadi dia merasa ada saingan. Tapi kalau yang ini dia benar-benar happy, memang sudah ditunggu-tunggu banget sama dia," ucap Tika.

Seperti diketahui, Tika Ramlan telah melahirkan anak ketiganya dengan Tri Aji Raharso, Chayra Sabiya Raharso Hadinoto, pada Jumat, 7 April 2017. Kali ini, pasangan yang menikah pada tahun 2009 itu dikaruniai anak berjenis kelamin perempuan dengan panjang 48 centimeter dan berat 2.8 kilogram.

Mengenai antusiasme yang dimaksud Tika, ia menjelaskan bahwa Arkana hingga saat ini masih rela menemani sang ibu di rumah sakit. Saat ditanya, Arkana mengaku ingin mendampingi adik perempuannya.

"Sampai sekarang dia masih mau tidur terus di rumah sakit, ikut nungguin adik," tutupnya.

(ade)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement