Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Norman Kamaru dan Trio Macan Juga Jiplak

Maria Cicilia Galuh , Jurnalis-Selasa, 12 Juni 2012 |12:50 WIB
Norman Kamaru dan Trio Macan Juga Jiplak
Trio Macan (foto: Maria Cicilia Galuh/Okezone)
A
A
A

JAKARTA- Jika melihat lebih dalam lagi, tuduhan plagiat bukan hanya terjadi pada Cherry Belle saja. Namun, musisi lain juga ada yang dianggap plagiat oleh masyarakat.

Bens Leo, pengamat music, mengatakan kasus plagiat musisi di Tanah Air banyak terjadi seperti Trio Macan dengan “Iwak Peyek” dan Norman Kamaru dengan “Chaiyya-Chaiyya”.

“Sebetulnya kayak si Norman itu yang ‘Chaiyya-Chaiyya’ itu kena, karena liriknya doang yang diganti bahasa Indonesia. Tapi enggak masalah juga soalnya si Norman enggak jadi terkenal yang jadi masalah kan kalau dia terkenal. Terus ‘Iwak Peyek’ juga sebetulnya itu lagu orang Inggris, jadi si H.Imron itu kan cuma nyiptain liriknya aja, melodinya enggak,” terang Bens kepada Okezone via telefon, Selasa (12/6/2012).

Sependapat dengan Bens Leo, Denny Sakrie pun mengatakan hal sama. Bahkan menurut, Denny hampir 90 persen musisi di Indonesia pernah melakukan plagiat.

“90 persen musisi itu pasti pernah melakukan plagiat pada albumnya. Entah dia hanya mengambil sound-nya atau motif lagunya, pasti pernah. Sebab inspirasi sama jiplak itu bedanya tipis. Misalnya seorang musisi dengerin lagu yang sama secara terus-menerus, otomatis ketika dia terinspirasi dia ingin yang seperti itu musiknya,” ujar Denny.

(uky)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement