JAKARTA - Ahmad Dhani merupakan pencipta lagu yang patut diacungi jempol. Dhani berhasil menciptakan lagu hits dan mengangkat nama Dewa 19 menjadi salah satu band terbaik Indonesia.
Kepiawaian Ahmad Dhani menulis lagu diakui pula oleh Once. Mantan vokalis Dewa 19 pun mengaku kualitas Ahmad Dhani.
"Ahmad Dhani itu sudah pasti bagus kalo bikin lagu,” ujar Once dalam channel Youtube Kuy Entertainment.
Lantas apa lagu terbaik ciptaan Ahmad Dhani menurut Once? Lagu tersebut rupanya bukan bagian dari lagu untuk Dewa 19.
Once menilai, lagu terbaik ciptaan Ahmad Dhani adalah Bidadari Di Kesunyian. Lagu tersebut bukan berada di album Dewa 19.
"itu albumnya dia sendiri tuh,” ujar Once Mekel.
BACA JUGA:
(aln)