Lukis Wajah Eril, Sang Adik Sampaikan Pesan Sejuta Kenangan

Santi Florensia Sitorus, Jurnalis
Selasa 14 Juni 2022 12:27 WIB
Emmeril Kahn Mumtadz dan Adik. (Foto: Instagram)
Share :

JAKARTA - Lukisan wajah Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril yang dibawa sang adik, Camilia Laetitia Azzahra saat pemakaman kakaknya yang berlangsung pada Senin, 13 Juni lalu menyimpan pesan sejuta kenangan.

Lukisan tersebut dibuat sendiri oleh anak kedua Ridwan Kamil, Zara panggilan akrabnya untuk mengenang sang kakak semasa hidupnya. Itu diungkap adik perempuan Eril lewat sebuah video singkat yang diunggah di akun Instagramnya.

 

Dalam rekaman video, Zara diperlihatkan proses dirinya melukis wajah sang kakak yang sedang tersenyum. "Aku dedikasikan lukisan ini untuk kakak tersayang. Sampai jumpa di surga Aa Eril. Terima kasih telah menjadi kakak terbaik di dunia," tulis Zara, dikutip dari keterangan unggahan, pada Selasa (14/6/2022).

 BACA JUGA:Janji Nabila Ishma Tepat di Pusara Eril: Aku Akan Menemukan Kebahagiaanku

Lebih lanjut, Zara mengenang sosok Eril semasa hidupnya bukan hanya sebagai kakak, tapi juga sahabat yang selalu bersedia menjadi teman bercanda, tempat curhat, hingga dijadikan panutan.

"Menjadi sahabat bercanda yang mendengarkanku dan mentor dalam hidup. Aku mencintaimu selalu. Semoga kamu beristirahat dalam cinta Aa'Eril. Hormatku, adikmu tersayang, Zara," Lanjutnya.

Zara kemudian menjelaskan jika wajah Eril yang dilukisnya itu diambil kala sang kakak berada di sebuah toko souvenir di dekat gunung Matterhorn atau 'Toblerone' di Swiss.

"P.S lukisan ini berdasarkan gambar yang aku ambil dari kakak laki-lakiku di toko souvenir di dekat pegunungan 'toblerone' di mana dia tersenyum dengan bebas," tandasnya.

Melihat unggahan lukisan Zara itu langsung disambut hangat warganet. "Masya Allah, peluk jauh Zara," komentar seorang netizen. "Masya Allah indah sekali," timpal yang lain.

(FLO)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya