JAKARTA - Tio Pakusadewo langsung kembali beraktivitas usai bebas dari penjara.
"Setahu saya, dia langsung tancap gas buat syuting lagi," ujar kuasa hukum Tio, Santrawan Paparang, Kamis (15/4/2021).
Menurut pemaparan Santrawan, sudah banyak tawaran syuting yang datang ke kliennya.
Baca Juga:
Dijemput Keluarga, Tio Pakusadewo Selesaikan Hukuman Penjara Kasus Narkoba
Tio Pakusadewo Siapkan Ritual Khusus Pasca Bebas?
"Makanya langsung tancap gas lagi," kata dia.
Tio Pakusadewo menyelesaikan hukuman atas kasus narkoba pada 14 April 2021. Kebebasan Tio disambut baik oleh keluarga yang langsung datang menjemput.
"Dia juga sudah insyaf katanya, tidak mau lagi melihat ke belakang. Dia mau menjalani kehidupan lebih baik ke depannya," tutur Santrawan Paparang.
Sebagaimana diketahui, Tio Pakusadewo divonis 1 tahun penjara usai kembali tertangkap narkoba pada April 2020.
(edh)