Adzana Bing Slamet Hamil Besar, Rizky Alatas Jadi Suami Siaga

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Sabtu 30 November 2019 03:03 WIB
Rizky Alatas dan Adzana Bing Slamet (Foto: Instagram Adzana)
Share :

JAKARTA - Pasangan suami istri Rizky Alatas dan Adzana Bing Slamet diketahui tengah menantikan kehadiran buah hati mereka yang pertama. Jika tidak salah prediksi, Adzana dikabarkan akan segera melahirkan anak perempuan pada Januari 2020.

Selama hamil, Rizky Alatas tentunya selalu berusaha menjadi suami siaga. Bahkan, ia mengaku selalu berusaha memenuhi permintaan istri saat mengidam.

Baca Juga:

Dinda Kirana Merasa Tua Lihat Rizky Alatas & Adzana Bing Slamet Menikah

Rizky Alatas-Adzana Bing Slamet Siapkan Bulan Madu ke Barcelona


"Ngidam sih, kadang-kadang tengah malam bangunin aku. Kayak kemarin, 'Yang bangun dong, beliin aku kebab'. Itu jam 1 malam. Aku bingung mau cari dimana jam segitu, sudah pada tutup, tahan dulu deh aku bilang. Kalau masih jam berapa kan masih bisa nyari, tapi jam segitu susah," jelasnya saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.

Tak hanya itu, sebagai suami Rizky Alatas pun mengaku bahagia lantaran dirinya sebentar lagi akan menjadi orangtua. Meski begitu, ia mengaku sempat mengalami hal-hal baru yang tak pernah dirasakannya, saat merawat istrinya yang tengah hamil.

"Iya senang sih, anak pertama dan kita banyak dapat hal baru gitu ya. Kayak pengalaman. Kita pengalaman belum ada sama sekali. Tiba-tiba kemarin pas lagi hamil apa saja keluhannya, oh gini ya kalau orang hamil," paparnya.

"Kayak sekarang kaki Adzana kan mulai bengkak nih, dia enggak bisa jalan capek dikit. Akhirnya aku bilang, 'Sudah yang istirahat, jangan banyak keluar rumah'. Dia mulai aku suruh kurangin untuk keluar," sambungnya.

Mengenai kaki Adzana yang bengkak, bintang sinetron berusia 28 tahun ini mengatakan bahwa istrinya mengalami kelelahan. Bahkan sejak awal kehamilannya, Rizky Alatas mengaku sudah mulai membatasi pekerjaan istrinya, lantaran Adzana mengalami mual dan muntah yang cukup parah.

Baca Juga:

Ramai soal Darah Indonesia, Eddie Van Halen Akui sang Ibu dari Rangkasbitung

Ifan Seventeen Ungkap Hubungannya dengan Mantan Istri


"Itu kan dia enggak boleh capek ya setahu aku ya. Jadi kalau ibu hamil itu, kalau kebanyak jalan itu bisa langsung ke kakinya. Tapi enggak ada masalah sih. Habis itu istirahat, ya sudah. Aman," tuturnya.

"Pokoknya dari awal-awal dia hamil aku bilang istirahat ya di rumah. Dia kan awal hamil payah ya, sering muntah gitu," tandasnya.

(aln)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya