Sempat Pendarahan, Irish Bella Kembali Sibuk Bekerja

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Senin 16 September 2019 14:07 WIB
Irish Bella. (Foto: Instagram/@_irishbella_)
Share :

JAKARTA - Keputusan Irish Bella untuk tetap mengisi kegiatan keartisan usai dirawat pasca-pendarahan mendapat dukungan penuh dari sang suami. Ammar Zoni merasa, tak perlu melarang karena istrinya itu memang gemar beraktivitas.

“Pada dasarnya, istri saya enggak bisa diam. Dia ini memang tak bisa diam di rumah,” ujar Ammar Zoni saat ditemui di kawasan Puri Indah, Jakarta Barat, pada Senin (16/9/2019).

 

Padahal, berdasarkan cerita Ibel, dokter kandungan sempat menyarankan dia untuk mengurangi kegiatannya. Hal itu dilakukan untuk menjaga kesehatan kandungannya yang masih dalam usia rawan.

“Iya, kan masih 6 bulan. Kandungannya masih sangat berisiko karena janinnya belum kuat. Jadi memang harus sangat ekstra dan hati-hati menjaganya,” ungkap Irish Bella.

Baca juga: Pendarahan, Irish Bella Terindikasi Infeksi Saluran Kemih 

Namun aktris 23 tahun itu mengaku, ingin tetap menjaga profesionalitasnya dalam bekerja. “Iya, enggak apa-apalah dilanggar sedikit (anjuran dokter),” katanya menambahkan.

 

Minggu lalu, Irish Bella sempat dilarikan ke rumah sakit akibat pendarahan. Diawali infeksi kandung kemih, sang aktris memastikan pendarahan yang dialaminya bukanlah hal serius. "Enggak serius sih. Hanya kecapekan saja.”*

Baca juga: Asyik Joget, Nikita Mirzani Tepergok Tak Kenakan Bra

(SIS)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya