Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ahmad Dhani Niat Gelar Konser di KPK

Adiyoga Priambodo , Jurnalis-Kamis, 02 Juni 2016 |20:01 WIB
Ahmad Dhani Niat Gelar Konser di KPK
Ahmad Dhani (Foto: Sabki/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Seiring dengan mencuatnya kabar larangan berorasi untuk Ahmad Dhani, terungkap bahwa sang musisi gaek ini sempat ingin menggelar konser di KPK. Fakta ini terungkap seiring dengan pernyataan Dhani saat dijumpai di Polda Metro Jaya hari ini, Kamis (2/6/2016).

Dalam pernyataannya, Dhani ingin menggelar konser untuk ikut menyuarakan aspirasinya kepada para pejabat negara. Bagi Dhani, bernyanyi merupakan bentuk orasi bagi seorang musisi, dan hal tersebut dapat diwujudkan lewat kegiatan konser yang sedianya akan dia adakan hari ini.

"Kita kan pengen demo dengan cara bernyanyi karena saya kan penyanyi bukan orator," ucap Dhani.

Namun pada akhirnya, Dhani harus mengurungkan niatannya tersebut. Satu hari sebelum Dhani menggelar konser, ia mendapatkan peringatan dari Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Krishna Murti untuk tidak mengadakan kegiatan tersebut.

Dituturkan oleh Dhani, Krishna menyebutkan bahwa kegiatan konser tersebut bertentangan keinginan presiden yang melarang segala bentuk kegiatan yang dapat menimbulkan keramaian di depan gedung KPK.

"Pak Krishna telefon waktu malam, beliau bilang jangan main band. Nah terus kata pak Krishna dilarang demo di depan gedung KPK lama. Itu menurut Inpres," tutur Dhani.

"Katanya kan bilang enggak boleh demo didepan gedung KPK. Mobil isinya cuma speaker enggak ada alat band kok. Pas dikasih tahu enggak boleh main band ya sudah saya cuma bawa speaker doang," jelas Dhani.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement