JAKARTA - Safeea Ahmad, putri dari pasangan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela kini menjadi bintang di usia tiga tahun. Pasalnya, penghasilan Safeea termasuk tinggi, yakni Rp3 miliar untuk 360 episode.
Sang ibu, Mulan Jameela mengatakan, uang sebanyak itu digunakan untuk investasi sang anak, baik untuk kesehatan ataupun pendidikan kelak.
"Buat investasi," ujar Mulan singkat saat ditemui di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (8/7/2014).
Saat ini, Safeea sendiri telah menjalani pekerjaan pertamanya. Mulan sendiri belum mendengar keluhan dari sang anak.
"Sudah (mulai syuting), belum (ada lelah) dia biasa saja," lanjutnya.
Selain digunakan untuk investasi, uang tersebut juga untuk kebutuhan Safeea. Namun hingga saat ini, belum ada permintaan dari Safeea sendiri.
"Belum ada (permintaan)," tukasnya.
(rik)