JAKARTA - Rizky Febian mengakui banyak faktor yang membuatnya putus dengan mantan kekasihnya sebelum merilis trilogi Garis Cinta pada 2020. Selain jenuh dan perbedaan prinsip, dirinya memilih untuk fokus pada karir bernyanyi.
Selain itu, dia juga ingin proyek triloginya tersebut sukses besar. Diketahui, Rizky memang menggandeng selebgram Anya Geraldine dalam video klip proyek tersebut.
"Posisinya aku kan lagi pacaran waktu itu, nanti enggak bisa kemakan langsung karena dua fokus. Orang mikir enggak mungkin kan sama Anya karena lagi pacaran. Akhirnya dengan kondisi saat itu aku merelakan mutusin karena untuk karir," tutur Rizky seperti dikutip dari SULE Channel, Kamis (11/2/2021).
Baca juga:
Ini Alasan Rizky Febian Betah Menjomblo Usai Putus dari Selebgram Azel
"Aku juga memang mikirnya panjang, kalau aku masih pacaran enggak akan jalan proyeknya," imbuhnya.
Anak komedian Sule tersebut juga mengaku memutuskan sang kekasih dengan baik-baik. Dia juga merasa menemukan kebahagiaannya sendiri kala itu.
"Aku juga waktu itu ngomongnya baik-baik ke cewek ini, mau mencari kebahagiaan untuk diri aku sendiri dan ternyata kebahagiaan yang aku cari itu dari karya yang aku bikin. Dan bener, deng triloginya (sukses)," ungkapnya.
Kendati demikian, Rizky juga memungkiri dirinya sempat ingin balikan dengan kekasihnya. Namun keinginan tersebut pun luntur ditengah dirinya fokus dengan pekerjaan.