JAKARTA - Kontestan Indonesian Idol 2018, Kevin Aprilio memberikan komentar terkait dua finalis, Abdul dan Maria. Kevin, yang di awal kompetisi sempat digadang-gadang jadi salah satu kontestan kuda hitam, mengakui kehebatan dua kompatriot-nya.
Baca Juga: Di Tengah Ketatnya Kompetisi Indonesian Idol, Maria dan Abdul Tak Pernah Merasa Bersaing
"Dari ratusan ribu cuma tinggal berdua, hebat banget. Bangga punya teman seperti mereka," tutur Kevin di Ecovention, Ancol, Jakarta Utara, Senin (23/4/2018).
Dalam kesempatan yang sama, Kevin juga diminta menjagokan salah satu finalis. Semula, Kevin sempat enggan menyebut nama karena menganggap Abdul dan Maria sama-sama hebat.
"Ya mereka berdua juara," tutur dia.
Namun pada akhirnya, Kevin bersedia memilih finalis yang dia jagokan. Siapakah finalis jagoan Kevin?
"Kalau disuruh pilih sih, Maria. Tapi bukan berarti Abdul jelek ya," tandas Kevin.
Kevin Aprilio kembali ke panggung Indonesian Idol dalam Result Show & Reunion malam ini. Bersama Via Vallen, Kevin berduet dengan sang pedangdut membawakan lagu Sayang.
"Sebenarnya agak nervous karena nyanyi bareng," ucap Kevin usai tampil.
Kevin merupakan salah satu kontestan Indonesian Idol 2018 yang mengundang sorotan. Digadang-gadang dapat berkompetisi hingga babak lima besar, Kevin justru jadi kontestan ketiga yang tersingkir dari Babak Spektakuler Indonesian Idol.
Bekerja sama dengan Grab Indonesia, Indonesian Idol 2017 memudahkan para peserta audisi untuk bertemu para juri. Hal ini sesuai dengan tema kampanye Grab Indonesian Idol, yaitu ‘Face-to-Face Connection’.
Baca Juga: Heboh Adu Yel Yel Fans Abdul-Maria Jelang Result Show Indonesian Idol
Kampanye yang mengusung tagar #GrabTakesYouThere tersebut diharapkan mampu mewujudkan mimpi para peserta untuk menjadi idola baru Tanah Air. Grab membantu mendekatkan mimpimu menjadi The Next Indonesian Idol. #DekatdenganGrab #GrabTakesYouThere. (lid)
(kem)