Share

Setelah 21 Tahun, MTV EMA Kembali Digelar di London

Lidya Hidayati, Okezone · Kamis 16 Februari 2017 02:33 WIB
https: img.okezone.com content 2017 02 16 205 1619563 setelah-21-tahun-mtv-ema-kembali-digelar-di-london-xQSXVCox7F.jpg MTV EMA (Foto: Ist)

LONDON – MTV Europe Music Awards (MTV EMA) 2017 telah menentukan tempat penyelenggaraan. London diputuskan akan menjadi tuan rumah MTV EMA 2017.

Ini adalah pertama kalinya London menjadi kota penyelenggara MTV EMA dalam 21 tahun. Ajang penghargaan musik tahunan ini terakhir kali dihelat di Ibu Kota Inggris tersebut pada 1996 silam.

Kabar baik diselenggarakannya MTV EMA di London itu disampaikan sendiri oleh Sadiq Khan, Wali Kota London. Khan menjanjikan MTV EMA 2017 di London ini tak akan bisa dilupakan oleh penonton.

“Setelah dua dekade, MTV EMA akan kembali menggemparkan kota terbaik di dunia sekali lagi. Acara ini menjanjikan malam yang luar biasa, bersama artis-artis top dunia dan ditonton jutaan orang,” kata Khan seperti dilansir Mirror.

Ia melanjutkan, “London adalah kota yang pas untuk menghelat salah satu acara musik terbaik dunia, dengan sejarah musik kami yang berbeda, talenta kreatif, dan lokasi (konser) luar biasa, kami adalah ibu kota hiburan dunia. Entah kau musisi superstar, warga London, atau pengunjung, London terbuka untuk menghiburmu.”

SSE Arena, Wembley dipercaya untuk menjadi lokasi perhelatan MTV EMA London 2017. Ajang ini akan diselenggarakan pada 12 November 2017 yang menandai perhelatan ke-24.

Follow Berita Okezone di Google News

(aln)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini