JAKARTA- Luna Maya menanggapi kehebohan di media sosial ketika berfoto bersama Cut Tari. Menurut Luna, dirinya dan Cut Tari memang sudah tidak lagi terlibat perseteruan seperti anggapan orang.
"(Foto) lagi di acara MD, saya sudah tidak ada apa-apa (dengan Tari) dari tiga tahunan. Sudah baik-baik saja, sudah ngobrol biasa saja," ceritanya saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2015).
Pada acara perayaan ulang tahun pernikahan ke-50 ayah Manoj Punjabi, Luna Maya dan Cut Tari terlihat akrab dan berpose dengan mimik lucu. Cut Tari yang memegang handphone untuk selfie, terlihat bersebelahan dengan Luna.
(rik)