JAKARTA - Di tengah gempuran boyband dan girlband di Indonesia hingga meredupkan posisi grup band, tapi Yoyoki drummer Padi dan Ari gitaris Padi masih melihat peluang band bisa bangkit lagi.
Family beranggotakan lima remaja asal Surabaya yang masih berhubungan darah satu sama lainnya. Mereka adalah Frida (vokal), Ayunda (keybord), Nabil (gitar), Biyan (gitar), Nawaf (bas), dan nanda (drum). Ditengah vakumnya band Padi, Yoyok dan Ari memang banyak menggarap proyek musisi lain.
"Saya membantu Family untuk masuk industri, lalu mereka juga rekaman di studio saya, dan saya arahkan sedikit", jelas Ari yang sore (25/10) di studio kawasan Radio Dalam.
Ari menuturkan, keterlibatan mantan suami Rossa juga karena melihat Family mengingatkan Yoyok di masa kecil sudah bermain alat musik.
"Saya ingat dulu Yoyo belajar drum ya, waktu seumur Nanda, terus ngeliat Nanda ya ini Yoyo banget ini, nakal pokoknya", lanjut Ari diiringi tawa lepas.
"Cuma gantengan aku dikit lah," balas Yoyo yang akhirnya membuat hadirin tertawa.
Yoyo tampak memakai baju hitam serta topi, dia mengaku terpukau dengan band asal Surabaya ini. Saat show case, memang Family memiliki musikalitas yang baik.
Family sendiri sudah memiliki sebuah single "Aku Rindu", liriknya bercerita kerinduan terhadap saudara dan teman, bukan mengenai pacaran meski liriknya terdengar lirih.
(tre)