Share

Titi Sjuman Dedikasikan Piala untuk TKW

Mahfiroh, Okezone · Rabu 11 Mei 2011 00:53 WIB
https: img.okezone.com content 2011 05 11 206 455655 1GQNrKkDmZ.jpg Titi Sjuman (Foto: Koran SI)

JAKARTA - Titi Sjuman terpilih menjadi pemeran utama wanita terbaik di Indonesian Movie Award 2011 lewat film Minggu Pagi di Victoria Park. Istri Wong Aksan itu mendedikasikan pialanya untuk para Tenaga Kerja Wanita (TKW).

"Alhamdulillah terima kasih Tuhan, buat keluarga saya Sjumanjaya, buat kru dan pemain. Kalian hebat sekali, ini piala saya yang kedua dan didedikasikan buat tenaga kerja wanita Indonesia," ucap Titi di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa (10/5/2011) malam.

Follow Berita Okezone di Google News

Artis yang ahli bermain drum ini merasa senang meraih piala. Apalagi diwaktu yang hampir bersamaan, bintang film Mereka Bilang Saya Monyet ini meraih penghargaan di Festival Film Bandung.

"Senang pastilah, ini piala kedua untuk IMA dan untuk film ini award kedua di ffb juga dapat. Kebetulan saja acaranya berbarengan," tandasnya.

Mendapat piala sebenarnya bukan tujuan akhir bagi artis bernama lengkap Titi Handayani Rajobintang ini. Karena menurutnya, penghargaab berupa piala hanyalah bonus dari totalitasnya dalam berakting.

"Sebenarnya penghargaan itu sebuah bonus agar kita kerja lebih baik lagi. Buat yang baru-baru juga bisa belajar," pungkasnya.

(rik)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini